Manfaat Membuat Google My Business
Signaltodays.com – Pemanfaatan teknologi di era digital dan distruptif merupakan keharusan untuk pelaku bisnis lingkup kecil sampai bisnis yang tergolong perusahaan raksaksa. salah satu fitur google yang memfasilitasi pengembangan bisnis pengguna google adalah fitur google My Business . Google My Business adalah fitur gratis yang memungkinkan Anda mempromosikan Profil Bisnis dan situs bisnis Anda di Google Penelusuran dan Google Maps. Dengan akun Google My Business, Anda bisa melihat dan menjangkau pelanggan, memposting pembaruan ke Profil Bisnis, dan melihat cara pelanggan berinteraksi dengan bisnis Anda di Google. yuks kita bahas manfaat google My Business yang pastinya sangat bermanfaat untuk para pelaku bisnis. Check it out!
- Gratis dari Google
Selain mudah untuk mendaftar di Google My Business, layanan ini pun gratis sehingga semua orang yang memiliki bisnis baik skala kecil maupun besar bisa mendaftar di Google My Business hanya dalam hitungan menit dengan syarat sudah memiliki akun Gmail. Adapun untuk mendapatkan kode verifikasi dari Google yang dikirim via pos membutuhkan waktu 4 hari dikala normal, namun saat ini karena sedang pandemi, kode tersebut dikirim via pos membutuhkan sampai ke lokasi bisnis kita 2-3 minggu.
- Tercantum di Google Map
Ketika Bisnis kita tercantum di Google Map, maka akan memperbesar peluang untuk semakin dikenal oleh calon pembeli kita. Pada zaman saat ini hampir semua orang melakukan pencarian apapun pada Google, misalkan seseorang mencari penjual Goreng Ayam, maka Google akan memberikan beberapa informasi penjual Ayam goreng yang terdekat yang sudah terdaftar di Google My Business berikut lengkap dengan lokasi dan nomor telepon yang bisa dihubungi.
- Mempermudah Para Driver Online
Layanan Go Food, Grab Food, Go Send, Grab Express adalah beberapa layanan yang menggunakan Google Map sebagai penunjuk arah, Ketika bisnis kita telah terdaftar di Google My Business maka para driver akan sangat mudah sekali untuk menemukan lokasi sampai dengan tujuan.
- Fitur Review/ Ulasan
Ulasan yang baik dan rating yang bagus akan memperbesar kepercayaan calon pembeli untuk membeli atau menggunakan jasa bisnis kita. Semua orang yang pernah melakukan pembelian secara online pasti pernah melakukan cek ulasan pada pembeli sebelumnya untuk meyakinkan kita bahwa penjual bukanlah penjual abal-abal dan barang yang kita beli berkualitas bagus.
- Informasi Terbaru
Google My Business menyediakan fitur untuk memberikan informasi terbaru di bisnis kita, seperti memunculkan gambar produk kita, ketersediaan produk baru, jam berapa buka, dan lain-lain.
- Fitur Insight
Fitur ini dapat memonitor dari performa dari bisnis kita, melihat darimana saja pelanggan kita, melihat jumlah pelanggan kita dan darimana saja mereka menemukan bisnis kita.
Baca Juga :cara membuat page di facebook melalui smartphone
Itulah beberapa manfaat yang dapat kita peroleh dengan mendaftarkan bisnis kita di Google My Business. Terima Kasih. check juga podcast nya yah!!!