Terkendala Izin : Saddil Ramdani Akhirnya Bisa Pulang
Signaltodays.com_Saddil Ramdani pemain Indonesia yang bermain di liga malaysia akhirnya bisa mendarat di tanah air. Saddil sebelumny mendapat perlakuan tidak enak dari pihak imigrasi malaysia karena permasalahan ijin tinggal.
Kabar gembira akhirnya datang dari pemain timnas Indonesia, Saddil Ramdani. Setelah sempat tersandung masalah imigrasi di Malaysia, eks pemain Persela itu akhirnya bisa kembali pulang ke Tanah Air.
Baca Juga: Susilo Bambang Yudoyono Jatuh Sakit
Sebelumnya, Pahang FA (Sri Pahang FC) yang merupakan klub lama dari Saddil Ramdani belum membayarkan tagihan bea cukai untuk pemain asing. Sehingga mantan pemain Bhayangkara FC itu tidak bisa keluar dari Malaysia.
Melalui akun Instagram pribadinya, ia menyampaikan rasa terimakasih kepada pihak yang membantu dalam menyelesaikan permasalah imigrasi di Negeri Jiran tersebut.
“Terima kasih masyarakat Indonesia, khususnya coach Kuniawan dan Bang Noh yang sudah membantu dan bertindak sampai hari ini, Alhamdulillah,” kata Saddil Ramdani.”Alhamdulillah saya sudah berkomunikasi dengan Pahang FC dan saya berterima kasih karena tindakan pantas dari Pahang FC untuk menyelesaikan permsalahan ini,” ucap Saddil.
Di Indonesia, ia akan menjalani perawatan untuk pemulihan cedera. Mantan pemain Persela Lamongan itu dibekap cedera sejak Agustus 2021.Alhamdulillah udah bisa pulang. Semoga tiba di Indonesia udah pulih dan langsung bisa membela Timnas Indonesia di AFF.