Cara Membuat HRD Tertarik dengan Berkas Lamaran yang Kita Kirimkan
Signaltodays.com – Memiliki pekerjaan adalah keinginan semua orang, karena dengan bekerja kita bisa memanfaatkan ilmu yang kita miliki dan tentunya bisa memiliki penghasilan.
Di zaman serba digital ini, kita pun bisa dengan mudah mencari lowongan pekerjaan yang tersedia di setiap perusahaan tinggal mengetik saja di google semua lowongan pekerjaan yang kita inginkan langsung bermunculan, namun bagaimana caranya kita bisa mendapatkan pekerjaan tersebut.
Baca Juga : Beberapa Hal yang Tidak Boleh Dilakukan Saat akan Mengirimkan Lamaran Pekerjaan
Berkas Lamaran pekerjaan menjadi salah satu gerbang untuk kita bisa diterima bekerja di perusahaan yang kita inginkan, namun bagaimana caranya berkas lamaran yang kita kirimkan bisa dipilih oleh HRD dan membuat mereka tertarik dengan berkas lamaran yang kita buat.
Berikut ini ada beberapa hal yang perlu diperhatikan, yuk kita simak bersama-sama !
1. Pastikan Nama Email Terlihat Profesional
Kamu bisa membuat email khusus untuk mengirim berkas lamaran saja ke perusahaan yang menjadi incaran kamu. Diusahakan dalam membuat email tercantum nama lengkap kamu, contoh seperti : arsyah_albusthomi@gmail.com dan hindari menggunakan atau membuat email dengan nama alay, misalnya : arsyah_selaludihati@gmail.com.
2. Tuliskan Subjek dan Body Email dengan Jelas
Biasanya HRD langsung memfilter setiap email yang masuk terutama terkait lamaran pekerjaan. Buat HRD langsung tertarik dengan email yang kamu kirimkan dengan menuliskan subjek dan body email dengan jelas. Untuk Subjek isikan langsung posisi kerja yang anda inginkan contoh seperti ini :
Subjek : “Surat Lamaran Kerja untuk Posisi Programmer”
Body Email : Berisi kalimat pengantar atau pembuka pesan
3. Lampirkan Dokumen Penting dan Sesuai
Lampirkan dokumen-dokumen penting yang penting saja, jangan semua dokumen yang kita miliki dilampirkan, beberapa dokumen yang memang penting untuk kita gunakan, diantaranya :
- CV
- Surat Lamaran
- Scan / Fotocopy Ijazah
- Scan / Fotocopy KTP & SIM
- Surat Keterangan Sehat / Vaksin
- SKCK
- Sertifikat-Sertifikat
- Dan Berkas lainnya yang memang sesuai dengan pekerjaan yang akan kita ambil.
4. Berkas Harus dalam Format PDF
Selanjutnya direkomendasikan untuk mengirimkan berkas dalam 1 file PDF, tidak boleh dipisah-pisah dan jangan pernah juga berkas lamaran pekerjaan dibuatkan jpeg, Ms.Word maupun RAR. Hal ini bertujuan untuk memudahkan HRD untuk sekali download, sekali klik dan sekali buka file untuk melihat berkas lamaran kamu.
5. Perlihatkan Antusias Kamu
Terakhir, perlihatkan atau tunjukan antusias kamu bahwa kamu serius ingin bergabung diperusahaan tersebut dan ingin menjadi bagian dari perusahaan tersebut agar HRD semakin yakin terhadap kamu. Minimal hal-hal yang harus kamu persiapkan :
- Susun berkas secara rapi
- Berkas tidak lebih dari 2 mb
- Kalimat body email pesan disusun secara baik
- Kirim lamaran dihari kerja dan waktu kerja, jangan dikirim malam hari atau bahkan dini hari
- Buatlah tampilan CV kamu menarik dan nyaman dibaca HRD
Baca Juga : 4 Tips Mengurangi ‘Filler Word’ dalam Public Speaking
Itulah teman-teman beberapa cara membuat HRD tertarik dengan berkas lamaran kamu, semoga bermanfaat dan kamu bisa mendapatkan pekerjaan yang diinginkan. Semangat yah !
sumber : karirmu.id