Kuliah Gratis sampai Lulus : UBSI Karawang Serap Beasiswa KIP Kuliah
Signaltodays.com_Karawang (1/07) Kampus Universitas Bina Sarana Informatika (UBSI) Karawang terus berkomitmen memberikan layanan pendidikan terbaik bagi generasi muda Kabupaten Karawang demi masadepan mereka yang lebih baik. Salah satu uapya peningkatan layanan yang diberikan dengan pemberian program beasiswa. UBSI Karawang sebagai universitas yang mendapatkan kouta Beasiswa KIP Kuliah program pemerintah membuka kesempatan sebesar-besarnya bagi warga Karawang lulusan SLTA untuk mendaftakran diri melalui program ini. Benefitnya dapat biaya pendidikan penuh sampai lulus dan dapat uang saku sebesar Rp. 4.200.000/ Smester.
Beasiswa KIP-Kuliah dari Universitas BSI
Kampus UBSI Karawang membuka beasiswa Kartu Indonesia Pintar (KIP-Kuliah) telah disosialisasikan kepada SLTA se Kabupaten Karawang melalui bagaian kesiswaaan masing masing sekolah. Beasiswa ini merupakan salah satu Program Indonesia Pintar (PIP). Muhamad Tabrani selaku kepala kampus UBSI Karawang menjelaskan bahwa beasiswa ini bertujuan untuk meningkatkan perluasan akses bagi mahasiswa. Khususnya bagi yang tidak mampu secara ekonomi agar dapat berpartisipasi meningkatkan prestasi pada perguruan tinggi yang diinginkan.
“Beasiswa KIP-Kuliah memberikan bantuan berupa uang tunai, perluasan akses dan kesempatan belajar dari pemerintah bagi mahasiswa pemegang KIP yang kurang secara finansial, serta berasal dari daerah 3T (Terdepan, Terpencil, dan Tertinggal) dan mahasiswa khusus yang mengalami bencana agar dapat membiayai pendidikannya,” paparnya saat kunjungan ke sekolah SMK N 3 Karawang.
Baca Juga :Beasiswa Tanpa Syarat (BTS) : Yuk Check di Universitas BSI Karawang !
Pihak sekolah SMK Plub Laboratorium Indonesia pun melalui bagian kesiswaan Bapak Hasbi menaytakan harapanya dapat bekerja sama lebih dari sekedar penyerapan beasiswa dengan UBSI Karawang, mengingat Sekolah butuh dukungan dari pihak relasi dalam berbagai hal.
Persyaratan KIP-Kuliah 2021
Melalui bagian humas UBSI Bapak Suhardi memapaskan beberapa persyaratan utama KIP Kuliah tahun 2021 ini adalah siswa SMA/K/sederajat yang telah lulus paling lama 2 tahun sebelumnya. Jadi lulusan tahun 2021,2020 dan 2019 bisa mendaftar program ini. Selain itu, lulus seleksi PMB Universitas BSI, dan memiliki potensi akademik baik serta dokumen sah yang membuktikan keterbatasan ekonomi.
“Tata cara pendaftaran KIP-Kuliah yaitu, calon mahasiswa hanya perlu mengisi link pendaftaran http://bit.ly/DAFTAR_BEASISWA_KIP_BSI, kemudian mengunjungi website kip-kuliah.kemdikbud.go.id dan melakukan pendaftaran diri melalui aplikasi PMB UBSI yang bisa di unduh secara gratis pada playstore,” Jelasnya.( Ardi_red)