3 Pemain Berdarah Jawa Perkuat Timnas U-21 Belanda
Signaltodays.com_ Belanda dan Indonesia khususnya Jawa memiliki persinggungan sejarah panjang, berawal dari pendudukan Belanda di Nusantara, Hingga masyarakat Jawa yang menjadi pekerja paksa tepatnya di Suriname. Pemain keturunan jawa tersebut berjumlah 3 pemain yang juga dipanggilan seleksi timnas U-21 Belanda untuk Kualifikasi Piala Eropa U-21 2023.
Ketiga pemain yang dimaksud adalah Ian Maatsen, Neraysho Kasanwirjo, dan Jayden Oosterwolde. Ketiganya disinyalir merupakan pemain Belanda yang juga keturunan Jawa karena punya darah Suriname.
Baca Juga : Chelsea Juarai Liga Super Eropa 2021
Seperti diketahui, Suriname merupakan negara di Amerika Tengah yang sempat menjadi tempat pembuangan orang-orang Jawa pada masa kolonial Belanda.
Ian Maatsen misalnya, adalah pemain Chelsea yang mendapat darah Suriname dari sang ibu. Nama Ian Maatsen juga tercatat dalam situs nationsuriname.com sebagai pemain Suriname yang bermain untuk negara lain.
Sementara Neraysho Kasnawirjo menjadi satu-satunya dari tiga pemain di atas yang punya nama beraksen Jawa.
Terakhir, Jayden Oosterwolde, menjadi pemain ‘Jawa’-Belanda yang sudah pernah mendapat panggilan langsung dari timnas Indonesia. Selain Indonesia, Jayden juga mengaku kalau dirinya dihubungi oleh timnas Suriname.
Namun pemain berposisi bek kiri itu menolak kedua tawaran tersebut dan lebih memilih berjuang untuk mendapat panggilan dari timnas Belanda.